Sunday, July 8, 2012

Taklukkan PSIM, Persepam Pamekasan lolos ke ISL


SOLO, KOMPAS.com - Pertandingan putaran final Divisi Utama 2011/12 memasuki perebutan juara ketiga antara Persipam Madura melawan PSIM Yogyakarta di Stadion Manahan, Minggu (8/7/2012).

Babak pertama pertandingan berjalan monoton. Tidak banyak peluang yang tercipta. Hingga rehat babak pertama, kedudukan masih imbang tanpa gol.

Memasuki paruh kedua, pelatih kedua tim, Hanafing (PSIM) dan Winedy Purwito (Persepam), merombak strategi agar bermain lebih agresif. "Laskar Mataram" pun mendominasi permainan.

Serangan dari sayap kanan yang dilancarkan pemain pengganti, Mohammad Romli, mampu merepotkan barisan belakang pemain Persepam. Beberpa peluang berhasil diciptakan namun tak berbuah gol.

Petaka terjadi di kubu PSIM.

Melalui serangan kilat dari lini tengah, Persepam sukses mendulang gol indah. Sepakan keras dari jarak 25 meter dari Ansoruddin, menjebol jala PSIM yang dikawal Agung Prasetyo.

Hingga peluit panjang, Persepam berhasil mempertahankan keunggulan dan lolos ke Indonesia Super League musim depan. Sementara itu, PSIM masih punya peluang promosi dengan menjalani laga play off dengan tim papan bawah ISL.

Pelatih Persipam Pamekasan, Winedy Purwito, mengaku gembira dengan hasil yang dicapai.

"Saya bangga tim ini mampu mengukir sejarah dan saat ini kami akan fokus untuk persiapan ISL musim 2012/13" katanya.

Pertandingan sempat diwarnai protes keras dari pemain PSIM yang menganggap keputusan wasit Najmudin merugikan timnya.


Via: Taklukkan PSIM, Persepam Pamekasan lolos ke ISL

Saturday, July 7, 2012

Atasi Thompson, Wladimir Klitschko Pertahankan Gelar


Bern - Wladimir Klitschko berhasil mempertahankan gelar juaranya setelah mengalahkan penantangnya, Tony Thompson. Klitschko dinyatakan menang di ronde keenam.

Di Stade de Suisse Wankdorf, Bern, Swiss, Sabtu (7/7/2012), Klitschko berhasil membuat Thompson mencium kanvas pada ronde enam. Meski Thompson masih mampu bangun, wasit kemudian menghentikan pertandingan.

Di ronde lima, Thompson yang merupakan petinju asal AS dan kini berusia 40 tahun sebenarnya juga sempat disungkurkan oleh Klitschko. Tetapi ketika itu pertandingan masih dilanjutkan.

Ini bukanlah pertemuan pertama keduanya. Klitschko dan Thompson sempat berhadapan tahun 2008 lalu, dengan kemenangan KO di ronde ke-11 ketika itu diraih oleh Klitschko. Thompson saat itu disebut mengalami cedera di bagian kaki sehingga pergerakannya jadi kurang leluasa.

Dengan kemenangan tersebut maka gelar juara kelas berat versi IBF, WBA dan WBO masih berhak disandang Klitschko, yang merupakan kelahiran Ukraina 36 tahun silam.

Usai pertandingan, Klitschko langsung memimpin sekitar 25 ribu penonton laga itu untuk menyanyikan lagu 'Selamat Ulang Tahun'. Itu ia persembahkan untuk sang pelatih, Emanuel Steward, yang genap berusia 68 tahun.

"Tony Thompson sulit sekali dipukul. Sepanjang malam Tony terus-terusan mengawasi tangan kanan Wladimir," kata Steward di CBSSports.com.




Via: Atasi Thompson, Wladimir Klitschko Pertahankan Gelar

Vettel Risau Balapan Akan Jadi Seperti Undian


Silverstone - Sebastian Vettel menilai GP Inggris Raya bisa menjadi sebuah undian besar jika hujan kembali turun dan mengguyur lintasan, seperti pada sesi kualifikasi.

Sesi kualifikasi di Silverstone, Sabtu (07/07/2012), sempat disetop sekitar 1,5 jam akibat hujan deras. Setelah kembali dilanjutkan, Vettel pada akhirnya mencatatkan waktu terbaik keempat.

Pebalap Red Bull tersebut lalu memprediksi kalau balapan, Minggu (8/7) akan berjalan amat berat jika kondisi seperti itu terjadi lagi di lintasan.

"Dengan kondisi seperti itu, balapan bisa menjadi sebuah undian besar," ujar Vettel seperti dilansir Autosport.

"
Via: Vettel Risau Balapan Akan Jadi Seperti Undian

Ballon d'Or? Ronaldo tak Diperhitungkan Fabregas


BARCELONA, KOMPAS.com - Gelandang Barcelona, Cesc Fabregas, punya pandangan sendiri siapa saja yang pantas mendapat Ballon d'Or tahun ini. Menurutnya, mereka hanya empat pemain dan tak termasuk Cristiano Ronaldo.

"Atas apa yang telah mereka perbuat dalam kariernya, maka Xavi (Hernandez) dan Iker (Casillas) pantas menang (Ballon d'Or). Atas apa yang dia perbuat di Piala Eropa 2012, maka Andres Iniesta harusnya mendapatkannya. Dan, karena dia masih pemain terbaik, maka Lionel Messi juga bisa memenangkannya," kata Fabregas kepada El Mundo Deportivo.

Fabregas tak terlalu menilai Cristiano Ronaldo punya peluang besar memenangkan prediket pemain terbaik dunia itu. Meski begitu, dia tetap mengapresiasi kualitas Ronaldo.

"Cristiano Ronaldo? Ia memiliki musim yang hebat," katanya.


Via: Ballon d'Or? Ronaldo tak Diperhitungkan Fabregas

"La Furia Roja" belum Puas


JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah merengkuh gelar kampiun Eropa dua kali berturut-turut, yaitu tahun 2008 dan 2012, serta Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan, Spanyol tak akan berhenti. Tim berjulukan La Furia Roja itu masih ingin menambah gelar pada perhelatan Piala Dunia 2014 di Brasil.

Xabi Alonso, gelandang tim nasional Spanyol, kampiun Piala Eropa 2012, dalam pertemuan dengan wartawan di Jakarta, Sabtu (7/7), mengatakan, tak ada yang menyangka tim berjulukan La Furia Roja bisa memenangi turnamen yang sama, dua kali berturut-turut. Ditambah satu gelar juara dunia, Spanyol telah menorehkan sejarah baru dalam sepak bola dunia.

Banyak yang meragukan kami bisa melakukannya. Memang sulit, tetapi kami menciptakan sejarah, kata Alonso.

Gelandang Spanyol yang saat ini bermain untuk klub Real Madrid itu mengatakan, dia dan rekan-rekan yang tergabung dalam tim Spanyol dalam kondisi terbaik. Bermain dengan kerekatan hubungan personal yang sangat baik antaranggota, meski bersaing ketat di liga domestik, ditambah dengan pola permainan yang mudah dipahami, menjadikan Spanyol berada dalam puncak penampilan.

Walau diakui tidak akan mudah untuk meraih gelar lain seusai Piala Eropa 2012, pesepak bola yang pernah bermain untuk klub Inggris, Liverpool, ini menyatakan, Spanyol ingin kembali mencetak sejarah pada tahun-tahun mendatang.

Pelatih Spanyol Vicente del Bosque seusai laga babak final Piala Eropa 2012 lalu mengatakan, para pemain harus bersiap untuk babak kualifikasi Piala Dunia 2014 di Brasil.

Mantan Manajer FC Barcelona Josep Guardiola dalam sesi wawancara khusus di Malaysia, dua pekan lalu, mengatakan, Amerika Selatan masih akan menjadi penantang serius bagi tim sepak bola asal benua biru, Eropa. Banyaknya talenta sepak bola di benua tersebut, ditambah dengan kualitas pelatih yang mumpuni, membuat tim sepak bola Amerika Selatan masih menjadi penantang serius Eropa pada Piala Dunia mendatang.

Tetap di Madrid
Dalam pertemuan singkat dengan puluhan wartawan, baik dari media cetak maupun elektronik Indonesia, Alonso sempat mengungkapkan kekaguman terhadap banyaknya penggemar sepak bola, terutama penggemar La Ligasebutan bagi Liga Spanyoldi Indonesia. Kedatangannya ke Jakarta untuk pertama kali juga bermaksud untuk membagi pengalaman dan ilmu dalam olahraga ini kepada anak-anak Indonesia.

Ketika ditanya sejumlah wartawan mengenai masa depannya di Los Galacticos, sebutan bagi Real Madrid, Alonso menjawab, dia nyaman dengan kondisi klub tersebut. Setelah merengkuh gelar La Liga musim 2011-2012, dia ingin membuat rekor baru bersama Madrid.

Pemecahan Rekor
Dalam kunjungan dua-tiga hari di Jakarta atas undangan perusahaan makanan Dua Kelinci itu, Alonso bersama 15.000 orang akan hadir dalam pemecahan rekor dunia mengoper bola di Lapangan Monas, Jakarta, hari ini. Bersama para pemain tim nasional Indonesia, seperti Ponaryo Astaman dan kawan-kawan, Alonso dan belasan ribu penggemar sepak bola Indonesia akan berupaya mengukir namanya di Guinness Book of World Records dalam kategori Most Consecutive Football Passes.


Via: "La Furia Roja" belum Puas

Zola Latih Watford


LONDON, KOMPAS.com - Mantan striker Italia dan Chelsea, Gianfranco Zola, dikontrak dua tahun untuk menjadi pelatih klub Liga Championship, Watford.

"Setiap orang tahu bagaimana Gianfranco Zola menyukai bagaimana seharusnya sepak bola dimainkan. Saya kira suporter Watford bisa berharap gaya sepak bola menyerang dan menarik dari timnya. Gianfranco mewakili proyek ini secara sempurna," kata Direktur Teknik Watfort, Gianfranco Nani, di situs resmi klub, www.watfordfc.com.

Pemilik Watford asal Italia, Gaimpaolo Pozzo, sebelumnya juga sudah mengisyaratkan akan mendatangkan Zola sebagai manajer, menggantikan Sean Dyche. Zola memiliki banyak pengalaman di sepak bola Inggris selama 7 tahun memperkuat Chelsea. Publik Inggris bahkan masih mengenangnya sebagai pemain kecil yang lincah dan cerdas.

Pozzo tak hanya memiliki Watford. Dia juga menjadi pemilik Udinese (Italia) dan Granada (Spanyol). Sejak dimiliki Pozzo, Granada berkembang pesat dan terus promosi hingga ke Liga BBVA.

Zola sendiri cukup berpengalaman sebagai pelatih. Sebelumnya, ia menangani timnas U-21 Italia. Zola yang kini berumur 46 tahun, penisun dari sepak bola tujuh tahun silam.

Dia juga pernah menangani West Ham dan membawanya berada di urutan ke-9 Premier League. Watford juga pernah ditangani pelatih asal Italia lain, yakni Gianluca Vialli. Namun, dia dianggap kurang sukses. (RTR)


Via: Zola Latih Watford

Spies Sukses Start di Baris Depan meski Sempat Kebingungan


Saxony - Ben Spies dari Yamaha sukses menempati posisi start di baris depan dalam MotoGP Jerman. Siapa kira kalau itu diraihnya setelah sedikit "buta posisi" di beberapa menit akhir.

Dalam sesi kualifikasi di Sachsenring, Sabtu (7/7/2012), Spies berhasil mencatatkan waktu terbaik kedua di belakang Casey Stoner
Via: Spies Sukses Start di Baris Depan meski Sempat Kebingungan

Liestiadi: Indonesia Tak Boleh Terbuai


PEKANBARU, KOMPAS.com - Asisten Pelatih tim nasional Indonesia U-22, Liestiadi, tidak ingin terbuai dengan kemenangan 2-0 atas Timor Leste dalam lanjutan kualifikasi Grup E Piala Asia U-22 di Stadion Utama Riau, Pekanbaru, Sabtu (7/7/2012). Pasalnya, Andik Vermansyah dan kawan-kawan masih harus menghadapi lawan berat, termasuk favorit grup Jepang.

Setelah laga melawan Timor Leste, Indonesia akan menghadapi Makau pada Selasa (10/7/2012), Jepang, Kamis (12/7/2012), dan Singapura, Minggu (15/7/2012). Jika ingin lolos Indonesia setidaknya harus meraih dua kemenangan dan satu kali imbang, dengan catatan mencetak produktivitas gol lebih banyak dari Oman (+5).

"Kita akan terus mempersiapkan laga selanjutnya dengan serius, karena lawan-lawan kita masih berat, seperti Jepang, Makau, dan Singapura. Kita akan maksimal agar mampu memenangkan sisa laga itu," ujar Liestiadi saat jumpa pers usai laga di Stadion Utama Riau, Pekanbaru, Sabtu (7/7/2012) malam.

Melawan Makau, skuad "Garuda Muda" memang tidak bisa menganggap remeh lawan, karena tim asuhan Leung Sui Wing itu dapat mencetak dua gol ke gawang Australia meski kalah 2-3. Sedangkan Jepang adalah favorit juara grup yang mampu mengempaskan Makau 6-0 dan Singapura 3-1.

"Kelima tim di grup ini kekuatannya merata. Makau bisa memberi perlawanan di Stadion Kaharudin (lawan Australia). Mereka bisa mencetak dua gol itu luar biasa. Kita pasti eksta-hati-hati. Tetapi, kita tidak ada cerita, kalau mau lolos, maka kita harus menang," tegas Liestiadi.

Pendapat sama pun dikemukakan bek timnas, Agung Supriyanto. Salah satu pencetak gol ke gawang Timor Leste ini mengaku akan tetap berusaha tampil maksimal di sisa laga yang akan dilakoninya agar bisa lolos ke putaran final yang rencananya akan digelar pada 2013 mendatang.

"Bagi kami semua laga itu final dan semua tim adalah lawan yang berat. Mudah-mudahan pertandingan ke depannya kami bisa meraih kemenangan dan tampil atraktif, sehingga dapat menghibur masyarakat Indonesia," kata Agung.

Kemenangan perdana melawan Timor Leste ini membawa skuad "Merah Putih" ke peringkat ketiga klasemen sementara dengan tiga poin. Sedangkan Timor Leste turun ke peringkat kelima dengan poin nol.


Via: Liestiadi: Indonesia Tak Boleh Terbuai

Serena Jadi Juara Usai Atasi Radwanska


London - Serena Williams menyabet gelar juara tunggal putri di Wimbledon. Ia melakukannya setelah mengatasi perlawanan Agnieszka Radwanska dengan 6-1, 5-7, dan 6-2.

Serena, unggulan enam, dengan cepat berhasil merebut set pertama tetapi harus menghadapi perlawanan alot dari Radwanska yang merupakan unggulan tiga.

Di awal set penentu, pertarungan sempat berjalan ketat. Namun, pada akhirnya Serena berhasil memastikan kemenangan. Untuk Serena, ini merupakan titel juara Wimbledon kelima (2002, 2003, 2009, 2010, 2012). Total, ini adalah gelar Grand Slam ke-14 untuk Serena.

Serena memulai pertandingan, Sabtu (7/7/2012) malam WIB, dengan baik. Setelah memenangi gim servisnya, Serena meraih keunggulan 2-0 usai melakukan break pada gim kedua.

Setelah itu Serena terus melaju dan menambah keunggulan menjadi 3-0. Radwanska sempat memaksakan deuce di gim servis keduanya, tetapi Serena belum teredam. Serena pun unggul 4-0.

Radwanska sempat menjaga asa ketika mencuri poin dalam kedudukan 1-5 usai memaksimalkan gim servis ketiganya di set ini. Tetapi Serena kemudian merebut set pertama hanya dalam 36 menit. 6-1 untuk Serena dan hujan terlihat mulai turun.

Saat set kedua dimulai, Radwanska langsung berhasil merebut angka dari gim servisnya. Namun, Serena dengan cepat berhasil menyamakan kedudukan jadi 1-1. Serena bahkan bisa melakukan break di gim ketiga untuk berbalik unggul 2-1. Keunggulan lalu ia tambah lagi jadi 3-1.

Tak mau kalah begitu saja, Radwanska kemudian memberikan perlawanan lebih sengit. Ia berhasil menyamakan skor dalam kedudukan 4-4 usai mencatatkan break.

Radwanska bahkan kemudian berbalik memimpin 5-4 atas Serena. Tak mau lama-lama tertinggal, Serena membalas dan menyamakan kedudukan jadi 5-5.

Bak sedang mendapat angin, Radwanska kembali memimpin 6-5 dan akhirnya menutup set kedua dengan 7-5, setelah bola pengembalian Serena berakhir di net.

Di set ketiga, permainan berjalan ketat. Setelah imbang 1-1 dan 2-2, perlahan Serena mulai menjauhkan jarak dari Radwanska untuk kemudian memimpin 4-2.

Seperti ingin segera menyudahi permainan, Serena pun ngebut mendulang angka demi angka sampai akhirnya menutup set ini dengan 6-2, dan menang 6-1, 5-7, dan 6-2.





Via: Serena Jadi Juara Usai Atasi Radwanska

Alonso Raih Pole di Silverstone yang Basah


Silverstone - Fernando Alonso akan mengawali balapan GP Inggris Raya dari posisi terdepan, setelah mengukir catatan waktu terbaik dalam sesi kualifikasi yang sempat disetop sekitar 1,5 jam akibat hujan.

Sesi kualifikasi yang berjalan Sabtu (7/7/2012) malam WIB sempat disetop karena hujan yang membuat kondisi lintasan dinilai tidak aman. Penyetopan dengan kibaran bendera merah itu dilakukan di sesi Q2 kualifikasi.

Ketika akhirnya sesi kualifikasi berjalan lagi, kondisi lintasan yang masih basah membuat persaingan berebut waktu tercepat jadi kian sengit. Di akhir Q2 Sergio Perez dan Nico Rosberg bahkan terpangkas, meski sebelum bendera merah dikibarkan sempat ada di posisi depan.

Pada akhirnya, Alonso dari Ferrari berhasil menuntaskan sesi kualifikasi dengan waktu terbaik. Catatannya yang 1 menit 51,746 detik tidak bisa dilampaui pebalap lain.

Mark Webber dari Red Bull sementara itu ada di posisi dua, diikuti oleh Michael Schumacher
Via: Alonso Raih Pole di Silverstone yang Basah

Sempat Diganggu Hujan, Sesi Kualifikasi F1 Sudah Bergulir Lagi


Silverstone - Jalannya kualifikasi GP Inggris Raya sempat disetop akibat hujan. Setelah sekitar 1,5 jam, barulah lintasan kembali dinilai aman untuk dilintasi dan sesi pun berjalan lagi.

Dalam sesi kualifikasi, Sabtu (7/7/2012) malam WIB, hujan mulai turun di Q1. Bertambah deras, sesi kualifikasi akhirnya harus disetop terlebih dulu pada Q2.

Keputusan untuk mengibarkan bendera merah tersebut diambil ketika sesi Q2 menyisakan sekitar enam menit lagi. Sebelum bendera merah dikibarkan, Sergio Perez menjadi yang tercepat dengan 1 menit 59,092 detik, diikuti Lewis Hamilton dan Nico Rosberg.

Nyaris satu jam sesi disetop, sejumlah tim dan pebalap terlihat berusaha menghibur fans dengan melakukan mexican wave. Rosberg dan bosnya di Mercedes, Ross Brawn, pun terlihat berusaha membuat penonton di Silverstone tidak bosan dengan melakukan mexican wave serupa.

Sebelum kejadian tersebut, medical car FIA terlihat menguji kondisi lintasan. Tetapi tampaknya situasi dirasakan belum cukup kondusif.

Setelah satu jam berlalu, giliran para marshall lintasan yang turun tangan. Mereka tampak berusaha menyingkirkan genangan-genangan air dari lintasan, dibantu dengan mobil khusus.

Sekitar pukul 14.57 waktu lokal, atau 20.57 WIB, diumumkan bahwa balapan akan kembali dilangsungkan dalam kurun waktu 10 menit ke depan alias pukul 21.07 WIB. Sesuai rencana, kualifikasi pun akhirnya bergulir lagi dengan waktu 6 menit 19 detik tersisa di Q2. Total, sesi ini sempat terhenti sekitar 1,5 jam.





Via: Sempat Diganggu Hujan, Sesi Kualifikasi F1 Sudah Bergulir Lagi

Indonesia Sementara Memimpin 1-0 Atas Timor Leste


PEKANBARU, KOMPAS.com - Indonesia sementara memimpin 1-0 atas Timor Leste di laga kedua Grup E Kualifikasi Piala Asia U-22 di Stadion Utama Riau, Pekanbaru, Sabtu (7/7/2012).

"Garuda Muda" sempat mendapat tekanan Timor Leste di menit-menit awal. Serangan sporadis anak asuhan Norio Tsukitate dikomandoi kapten Nicolao Higinio Baptista Soarez.

Beberapa kali pertahanan Indonesia yang digalang Syaiful Indra Cahya dan Nurmufid mendapat tekanan dari Timor, terutama dari Jose Carlos da Fonseca dan Marcos Conceica plus Da Cruz.

Namun, pasukan Aji Santoso berhasil keluar dari tekanan Timor setelah seperempat jam.

Beberapa kali Andik Vermansyah dan Yoshua Pahabol berhasil menerobos pertahanan lawan.

Puncaknya adalah empat menit jelang turun minum. Indonesia mendapatkan freekick dari luar kotak penalti Timor. Dan, eksekusi lengkung Nurmufid sempat ditahan kiper Ramos Soazinho. Namun, antisipasinya tak sempurna dan bola meluncur masuk ke dalam gawang.

Hingga wasit Yaqoob Said Abdullah Abdul Baqi dari Oman meniupkan peluit rehat pertama, "Garuda Muda" masih memimpin tipis 1-0 atas Timor Leste.

Susunan Pemain
Indonesia: 45-Aji Saka (kiper), 3-Dany Saputra, 4-Syaiful Indra Cahya, 5-Nurmufid, 10-Andik Vermansyah (kapten), 14-Rasyid, 18-Agung Supriyanto, 25-Agus Nova, 31-Syahroni, 47-Fandi Eko Utomo, 21-Yoshua Pahabol (9-Hendra Adi Bayauw)
Pelatih: Aji Santoso

Timor Leste: 12-Ramos Soazinho (kiper), 4-Ramon de Lima Saro, 2-Raimundo Jose do Rego Sarmanto, 6-Oligario Barreto, 13-Diogo Santos Rangel, 7-Paulo Helber Rosa Ribiero, 10-Nicolao Higinio Baptista Soarez (kapten), 3-Agostinho, 9-Jose Carlos da Fonseca, 19-Marcos da Conceica, 11-Da Cruz
Pelatih: Norio Tsukitate

Wasit: Yaqob Said Abdullah Abdul Baqi (Oman)


Via: Indonesia Sementara Memimpin 1-0 Atas Timor Leste

Susunan Pemain Indonesia Vs Timor Leste


PEKANBARU, KOMPAS.com - Berikut susunan pemain Indonesia dan Timor Leste yang akan saling berhadapan dalam laga kedua babak kualifikasi Grup E Piala Asia U-22 di Stadion Utama Riau, Pekanbaru, Sabtu (7/7/2012):

Indonesia: 45-Aji Saka (kiper), 3-Dany Saputra, 4-Syaiful Indra Cahya, 5-Nurmufid, 10-Andik Vermansyah (kapten), 14-Rasyid, 18-Agung Supriyanto, 25-Agus Nova, 31-Syahroni, 47-Fandi Eko Utomo, 21-Yoshua Pahabol
Cadangan: 1-Muhammad Ridwan, 36-Novrianto, 44-Dima Ragil Satria Rakasiwi, 6-Dio, 13-Kurniawan, 15-Mustaid Billah, 9-Hendra Adi Bayauw, 8-Ridwan Awaludin, 27-Achmad Faris, 28-Safrudin Tahar, 30-Teguh Wahyu, 44-Bima Ragil Satria Ragil Rakasiwi

Pelatih: Aji Santoso

Timor Leste: 12-Ramos Soazinho (kiper), 4-Ramon de Lima Saro, 2-Raimundo Jose do Rego Sarmanto, 6-Oligario barreto, 13-Diogo Santos Rangel, 7-Paulo Helber Rosa Ribiero, 10-Nicolao Higinio Baptista Soarez (kapten), 3-Agostinho, 9-Jose Carlos da Fonseca, 19-Marcos da Conceica, 11-Da Cruz
Cadangan: 1-Juliao Monteiro, 22-Francisco Ronaldo Exposto Gusmao, 5-Theodoro Soares Bau, 8-Ezequel, 14-Francisco, 16-Januario, 15-Adelino Trindade, 17-Santos, 18-Pereira, 21-Kefi, 23-Carlos, 22-Francisco Ronaldo

Pelatih: Norio Tsukitate

Wasit: Yaqob Said Abdullah Abdul Baqi (Oman)


Via: Susunan Pemain Indonesia Vs Timor Leste

Australia Hanya Menang Tipis Atas Makau


PEKANBARU, KOMPAS.com - Australia harus bersusah payah untuk mengungguli Makau di laga keduanya di Grup E Kualifikasi Piala Asia U-22 di di Stadion Kaharuddin Nasution, Pekanbaru, Riau, Sabtu (7/7/2012) sore.

Di babak pertama, tim asuhan Paul Okon tampil agresif dengan menekan pertahanan Makau yang dinakhodai Leung Sui Wing. Dengan mengandalkan umpan-umpan pendek, tim "Kanguru" sukses membuat pertahanan lawan kocar-kacir. Terbukti, Australia unggul lebih dulu lewat Riley Paul. Berikutnya, dua gol borongan Luke Anthony membuat Australia unggul tiga gol tanpa balas.

Beberapa saat sebelum turun minum, Australia mengendorkan serangan dan berhasil dimanfaatkan Makau. Adalah De Jesus Morais Alves Vinicio yang mengubah papan skor 3-1 dan bertahan hingga babak pertama pungkas.

Di paruh kedua, kedua tim saling serang. Namun, Australia justru kecolongan setelah sepakan Leong Ka Hang Leong menghasilkan gol kedua Makau.

Untungnya, "The Junior Socceroos" berhasil mempertahankan kemenangan 3-2 hingga peluit panjang dibunyikan.


Via: Australia Hanya Menang Tipis Atas Makau

Sesi Pamungkas Milik Alonso


Silverstone - Pebalap Ferrari Fernando Alonso tampil maksimal di latihan bebas ketiga GP Inggris. Alonso mencatatkan waktu tercepat dan mengungguli Jenson Button dan Romain Grosjean.

Dalam sesi di Sirkuit Silverstone, Sabtu (7/7/2012) sore WIB, Alonso mencetak 1 menit 32,167 detik dengan melahap sebanyak 21 lap. Button di belakangannya dengan terpaut 0,153 detik.

Grosjean, yang memuncaki sesi kedua, berada di urutan ketiga dengan catatan waktu 1 menit 32,358 detik dan memutari lintasan sebanyak 25 kali.

Sang juara Sebastian Vettel berhasil meningkatkan performanya usai di dua latihan bebas sebelumnya terlempar dari posisi 10 besar. Kali ini pebalap Red Bull ini naik ke posisi empat diikuti Kimi Raikkonen dan Lewis Hamilton.

Nasib berbeda diterima rekan se-tim Vettel, Mark Webber. Pebalap Australia ini justru melorot ke urutan 13 dengan catatan waktu 1 menit 33,398 detik.


Hasil Free Practice III GP Inggris

1. Fernando Alonso Ferrari 1m32.167s 21
2. Jenson Button McLaren-Mercedes 1m32.320s + 0.153s 20
3. Romain Grosjean Lotus-Renault 1m32.358s + 0.191s 25
4. Sebastian Vettel Red Bull-Renault 1m32.420s + 0.253s 21
5. Kimi Raikkonen Lotus-Renault 1m32.454s + 0.287s 25
6. Lewis Hamilton McLaren-Mercedes 1m32.477s + 0.310s 20
7. Pastor Maldonado Williams-Renault 1m32.622s + 0.455s 21
8. Sergio Perez Sauber-Ferrari 1m32.940s + 0.773s 19
9. Kamui Kobayashi Sauber-Ferrari 1m33.046s + 0.879s 20
10. Nico Hulkenberg Force India-Mercedes 1m33.150s + 0.983s 19
11. Bruno Senna Williams-Renault 1m33.267s + 1.100s 25
12. Paul di Resta Force India-Mercedes 1m33.367s + 1.200s 20
13. Mark Webber Red Bull-Renault 1m33.398s + 1.231s 24
14. Michael Schumacher Mercedes 1m33.462s + 1.295s 24
15. Jean-Eric Vergne Toro Rosso-Ferrari 1m33.673s + 1.506s 22
16. Felipe Massa Ferrari 1m33.674s + 1.507s 21
17. Daniel Ricciardo Toro Rosso-Ferrari 1m33.707s + 1.540s 21
18. Nico Rosberg Mercedes 1m33.733s + 1.566s 15
19. Heikki Kovalainen Caterham-Renault 1m34.298s + 2.131s 18
20. Vitaly Petrov Caterham-Renault 1m34.781s + 2.614s 20
21. Timo Glock Marussia-Cosworth 1m36.605s + 4.438s 18
22. Charles Pic Marussia-Cosworth 1m37.060s + 4.893s 14
23. Narain Karthikeyan HRT-Cosworth 1m37.269s + 5.102s 23
24. Pedro de la Rosa HRT-Cosworth 1m37.429s + 5.262s 17


Via: Sesi Pamungkas Milik Alonso

Engkel Retak, Bintang Jepang U-22 Pulang


PEKANBARU, KOMPAS.com Penyerang tim U-22 Jepang, Musashi Suzuki, dipulangkan ke negerinya karena cedera pergelangan kaki yang dialami pada laga melawan Makau, Kamis (5/7/2012). Dengan begitu ia tak tampil melawan tim Singapura, Sabtu (7/7/2012).

"Dalam satu dua hari terakhir, dia (Suzuki) tidak dapat bermain dan harus mendapatkan perawatan selanjutnya di Jepang," ujar perwakilan tim dokter Jepang, Higuichi Junichi.

Pada laga melawan Singapura, Jepang juga mencadangkan kapten tim, Inukai. Sementara itu, Singapura tampil dengan kekuatan penuh melalui pemain andalan sekaligus kapten tim, Al-Qaasimy.

Berikut susunan pemain Jepang Vs Singapura:
Jepang:
12-M Kushibiki, 2-Kawaguchi Naoki, 4-K Kushibiki (kapten), 5-Iwanami Takuya, 6-Yamanaka, 11-Notsuda Gakuto, 25-Watari, 29-Hirota, 30-Hashimoto, 32-Arano, 35-Matsumoto.
Cadangan: 2-Nakamura Kosuke, 15-Ueda Naomichi, 19-Matsubara Ken, 26-Akino Hiroki, 31-Sugimoto, 36-Suzuki Ryuga, 44-Kinoshita.

Pelatih: Yoshida

Singapura: 24-Muhamad Syazwan Bin Buhari; 2-Muhammad Al-Qaasimy Bin Abdul Rahman (kapten), 4-Delwinder Singh, 5-Ali Hudzaifi, 6-Madhu M Mohana, 7-Sufianto Bin Saleh, 9-Safirul Bin Sulaiman, 10-Muhammad Faris Bin Ramli, 13-Muhammed Aqhari Bin Abdullah, 15-Sheikh Abdul Hadi Bin Sh Othman, 16-Muhammad Raihan Bin ABdul Rahman, 24-Syazwan.
Cadangan: 1-Neezam, 8-Samuel, 11-Ignatius, 12-Shamil, 17-Fareez, 18-Gary L, 20-Muhammad Farhan, 23-Basil, 27-Amy Recha, 30-Al-Faiz, 46-Ahmad Suhaimi.

Pelatih: Mike Wong Mun Heng.

Wasit: Gamini Nivon Robesh (Sri Langka)


Via: Engkel Retak, Bintang Jepang U-22 Pulang

Pergelangan Retak, Bintang Jepang U-22 Pulang


PEKANBARU, KOMPAS.com Penyerang tim U-22 Jepang, Musashi Suzuki, dipulangkan ke negerinya karena cedera pergelangan kaki yang dialami pada laga melawan Makau, Kamis (5/7/2012). Dengan begitu ia tak tampil melawan tim Singapura, Sabtu (7/7/2012).

"Dalam satu dua hari terakhir, dia (Suzuki) tidak dapat bermain dan harus mendapatkan perawatan selanjutnya di Jepang," ujar perwakilan tim dokter Jepang, Higuichi Junichi.

Pada laga melawan Singapura, Jepang juga mencadangkan kapten tim, Inukai. Sementara itu, Singapura tampil dengan kekuatan penuh melalui pemain andalan sekaligus kapten tim, Al-Qaasimy.

Berikut susunan pemain Jepang Vs Singapura:
Jepang:
12-M Kushibiki, 2-Kawaguchi Naoki, 4-K Kushibiki (kapten), 5-Iwanami Takuya, 6-Yamanaka, 11-Notsuda Gakuto, 25-Watari, 29-Hirota, 30-Hashimoto, 32-Arano, 35-Matsumoto.
Cadangan: 2-Nakamura Kosuke, 15-Ueda Naomichi, 19-Matsubara Ken, 26-Akino Hiroki, 31-Sugimoto, 36-Suzuki Ryuga, 44-Kinoshita.

Pelatih: Yoshida

Singapura: 24-Muhamad Syazwan Bin Buhari; 2-Muhammad Al-Qaasimy Bin Abdul Rahman (kapten), 4-Delwinder Singh, 5-Ali Hudzaifi, 6-Madhu M Mohana, 7-Sufianto Bin Saleh, 9-Safirul Bin Sulaiman, 10-Muhammad Faris Bin Ramli, 13-Muhammed Aqhari Bin Abdullah, 15-Sheikh Abdul Hadi Bin Sh Othman, 16-Muhammad Raihan Bin ABdul Rahman, 24-Syazwan.
Cadangan: 1-Neezam, 8-Samuel, 11-Ignatius, 12-Shamil, 17-Fareez, 18-Gary L, 20-Muhammad Farhan, 23-Basil, 27-Amy Recha, 30-Al-Faiz, 46-Ahmad Suhaimi.

Pelatih: Mike Wong Mun Heng.

Wasit: Gamini Nivon Robesh (Sri Langka)


Via: Pergelangan Retak, Bintang Jepang U-22 Pulang

Pelajaran Berharga dari Pengalaman Hidup Alonso


JAKARTA, KOMPAS.com - Meski sang ayah, Periko Alonso, merupakan mantan pemain Real Sociedad dan Barcelona, keinginan Xabi Alonso menjadi pesepak bola datang dari dirinya sendiri.

"Aku tidak mendapat tekanan menjadi pemain sepak bola dari ayah. Kalau ibu, sih, mengingatkanku untuk terus belajar di bangku sekolah," tandas Alonso saat konferensi pers di Hotel Shangri-La Jakarta, Sabtu (7/7/2012).

Pria bertinggi 183 sentimeter itu memulai karier di klub asal Bosque, Real Sociedad, pada 1999-2004. Setelah itu, ia berpetualangan bersama Liverpool selama lima tahun. Lalu, dari 2009 hingga sekarang, Alonso menjadi gelandang Real Madrid.

Pengalaman hidup itu yang membuat pria berusia 30 tahun itu ingin seperti ayahnya saat mendidik anaknya.

"Tidak, aku tak ingin memaksa anakku menjadi pesepak bola. Biarkan dia memilih ingin menjadi apa ketika dewasa," tutupnya.


Via: Pelajaran Berharga dari Pengalaman Hidup Alonso

Spalletti Berhasrat Latih Rusia


ZENIT, KOMPAS.com - Pelatih Zenit St Petersburg, Luciano Spalletti, mengaku tertarik menangani tim nasional Rusia. Bahkan, pelatih asal Italia itu mengaku yakin bisa membawa "Beruang Merah" lolos ke putaran final Piala Dunia 2014.

Kursi kepelatihan Rusia sedang lowong, sejak ditinggal mundur Dick Advocaat, setelah Rusia gagal lolos fase grup Piala Eropa 2012. Mantan pelatih Inggris, Fabio Capello, disebut-sebut bakal menggantikan Advocaat.

"Bagi saya, melatih Rusia adalah hal yang menyenangkan. (Melatih Rusia) kehormatan luar biasa, meskipun saya tahu hal itu pekerjaan sulit," jelas Spalletti.

Di Rusia, Spalletti sedang naik daun. Pelatih berusia 53 tahun tersebut berhasil membawa Zenit dua kali berturut-turut tampil menjuarai Liga Utama Rusia sejak menangani klub tersebut pada 2009. (ZNT)


Via: Spalletti Berhasrat Latih Rusia

Friday, July 6, 2012

Ray Allen Hijrah ke Heat


Miami - Juara NBA Miami Heat segera mendapatkan 'amunisi' baru untuk kompetisi musim depan. Pebasket veteran Ray Allen setuju meninggalkan Boston Celtics untuk bergabung dengan Heat.

Diberitakan Miami Herald, Allen menolak tawaran finansial yang lebih besar dari Celtics yaitu sebesar 12 juta dolar AS selama dua tahun dengan menerima 6,3 juta dolar AS dengan durasi yang sama dari Heat.

Kabar ini diungkapkan oleh pemilik Heat, Micky Arison, pada Jumat (6/7/2012) malam waktu setempat usai menerima kepastian dari presiden klub, Pat Riley.

"Sekarang pukul 2.30 pagi di London dan saya baru saja bangun dengan menerima berita hebat," kicau Arison di Twitter. "Selamat datang di keluarga baru, No. 20," tulisnya lagi sembari mengindikasikan kalau Allen akan memakai jersey nomor 20.

Bintang Heat Lebron James juga mengonfirmasi bahwa Allen akan bergabung dengannya melalui akun Twitter pribadinya @KingJames.

"HeatNation sambutlah kedatangan rekan baru kita Ray Allen Wow," kicau pebasket yang sudah 8 kali masuk tim NBA All-Star itu.

Meski sudah sepakat, pemain yang dijuluki Three Point King itu belum resmi bergabung Heat sebelum 11 Juli karena aturan NBA.

Menurut Yahoosport, keputusan Allen hengkang ke Heat disebut-sebut dipengaruhi oleh hubungan yang tidak harmonis dengan point guard Celtics, Rajon Rondo. Selain itu, Allen juga sakit hati setelah Celtics nyaris menukarnya ke Memphis Grizzlies pada Februari silam.


Via: Ray Allen Hijrah ke Heat

Dua Raksasa Berebut Maicon


MADRID, KOMPAS.com - Dalam beberapa hari ini, Real Madrid berusaha keras mendapatkan bek sayap Inter Milan, Douglas Maicon. Ironisnya, pemain Brasil itu justru kian merapat ke Chelsea.

Pelatih "Los Blancos" Jose Mourinho menginginkan servis Maicon. Maksud Mou --sebutan Mourinho-- mengundang pria berusia 30 tahun itu ke Santiago Bernabeu adalah untuk melapis posisi Alvaro Arbeloa. Kedua pemain diharapkan "The Special One" -- julukan Mourinho-- saling mengisi dan melapis posisi bek sayap kanan.

Namun, menurut harian Spanyol, Marca, Madrid berkeras membeli servis Maicon pada lima juta euro (sekitar Rp 60 miliar). Sementara label Inter untuk pemain itu diperkirakan delapan juta euro (Rp 96 miliar).

"Prioritas Madrid dan aku mungkin berbeda. Jika nilai transfer memang tak mencapai kesepakatan, aku akan mencari nafkah di tempat lain. Itulah sepak bola," ucap Maicon kepada teman dekatnya yang kemudian dikutip Marca.

Kabarnya, "The Blues" sudah menyepakati nilai transfer yang diinginkan "La Beneamata". So, langkah Maicon lebih ringan ke Stamford Bridge ketimbang ke Santiago Bernabeu.


Via: Dua Raksasa Berebut Maicon

Rio Haryanto Start ke-12 di Feature Race


Silverstone - Rio Haryanto mengakhiri sesi kualifikasi GP2 Inggris di posisi ketujuh. Namun penalti yang diterimanya di GP2 Valencia lalu membuatnya harus memulai feature race di Silverstone dari urutan ke-12.

Di sesi kualifikasi yang digelar Jumat (6/7/2012) waktu setempat, Rio mencetak waktu tercepat ke-7, dengan catatan waktu 2 menit 3,398 detik. Ia lebih unggul 0.029 detik dari rekan steimnya, Max Chilton.

Sesi kualifikasi dan sesi latihan yang berlangsung dalam kondisi hujan deras mengharuskan seluruh peserta menggunakan ban tipe wet. Bagi Rio, kedua sesi di hari Jumat ini merupakan pengalaman pertamanya membalap mobil GP2 dalam kondisi hujan dan basah.

Hasil sesi kualifikasi yang sangat baik buat Rio, karena sesi tadi adalah pengalaman pertama buat Rio mengemudi mobil GP2 dalam kondisi basah," ujar Manajer Teknis, Piers Hunnisett, dalam rilis yang diterima oleh detikSport.

"Ia berhasil menjalankan sesi dengan tenang selama berlangsungnya sesi, meskipun dalam kondisi yang sangat sulit."

"Ia harus menjalankan penalti penurunan 5 posisi dalam start besok, yang mana seluruh orang di paddock merasa ia seharusnya tidak mendapatkan hukuman tersebut. Kami berharap ia bisa meraih finis dalam posisi 8 besar," harapnya.

Sementara itu, posisi start terdepan diraih oleh Fabio Leimer dari tim Racing Engineering, dengan waktu 2 menit 1,889 detik. Posisi kedua dan ketiga masing-masing ditempati oleh Johnny Cecotto dan Jolyon Palmer.



Via: Rio Haryanto Start ke-12 di Feature Race

Inter: Selamat Datang, Silvestre


MILAN, KOMPAS.com - Inter Milan mengumumkan telah mendapatkan bek asal Argentina, Matias Silvestre (27) dari Palermo, dengan status pinjam selama satu musim atau hingga Juni 2013, Jumat (6/7/2012).

"Matias Silvestre kini adalah pemain Milan. Bek Argentina berusia 27 tahun itu bergabung dengan status pinjam," demikian pernyataan Inter.

Selain itu, Inter mengumumkan telah mengakhiri kerja sama dengan penyerang Diego Forlan, yang sebetulnya masih punya kontrak hingga 30 Juni 2013.

"Semua orang di Inter Milan mengucapkan semoga sukses kepada Forlan dalam perjalanan karier di masa mendatang," demikian pernyataan Inter.

Setelah mengakhiri kontrak dengan Inter, Forlan menandatangani kontrak berdurasi tiga musim dengan klub Brasil, Internacional.


Via: Inter: Selamat Datang, Silvestre

Pangeran Ali Ucapkan Selamat kepada Pesepakbola Putri


LONDON, KOMPAS.com - Wakil Presiden dan anggota komite eksekutif FIFA, Pangeran Ali Bin Al-Hussein, dari Yordania mengucapkan selamat kepada seluruh pemain sepak bola putri, karena FIFA telah mengizinkan penggunaan jilbab bagi para pesepakbola putri.

Langkah ini membuat sepak bola dapat dimainkan oleh para pemain putri Muslim, tanpa meninggalkan kewajiban mereka dalam memakai jilbab.

>"Untuk semua pemain putri di seluruh dunia, kami ucapkan selamat. Kami berharap dapat melihat penampilan kalian di lapangan. Sepak bola perempuan sedang bangkit, dan kami semua mengandalkan kalian. Kalian mendapatkan dukungan penuh dari kami," kata Pangeran Ali, Jumat (6/7/2012) di London.

Menurut Pangeran Ali, penghapusan larangan itu akan membuat sepak bola putri berkembang pesat di negara-negara berpenduduk mayoritas Islam.

PBB juga pernah melobi FIFA, untuk mengijinkan jilbab dipakai di arena sepak bola, sebagai bagian kampanye antidiskriminasi. Sebelumnya, jilbab dilarang dipakai dalam laga sepak bola oleh FIFA sejak 2007. Tim putri Iran yang memuncaki babak kualifikasi untuk olimpiade dihukum dengan kekalahan 0-3 dari Yordania, karena menolak melepaskan jilbab mereka. Hukuman itu memupus mimpi mereka untuk tampil di Olimpiade London. (Reuters/AP/ECA)


Via: Pangeran Ali Ucapkan Selamat kepada Pesepakbola Putri

Hamilton Catat Waktu Tercepat di Sesi Kedua


Silverstone - Lewis Hamilton jadi pebalap tercepat di sesi kedua. Catatan waktu yang diraih pebalap asal Inggris itu mengungguli Kamui Kobayashi dan Michael Schumacher yang ada di dua posisi di belakangnya.

Pada sesi yang berlangsung di Sirkuit Silverstone, Jumat (6/7/2012), Hamilton jadi yang tercepat usai menorehkan catatan waktu 1 menit dan 56,345 detik. Ia unggul 0,129 detik atas Kobayashi yang berada di belakangnya.

Sementara itu, Schumi menorehkan catatan waktu 1 menit dan 56,545 detik setelah melahap sembilan lap. Sedangkan Romain Grosjean, yang jadi pebalap tercepat di sesi pertama, berada di posisi 21 setelah hanya melahap satu lap.

Nico Rosberg dan Sergio Perez berada di posisi keempat dan kelima. Catatan waktu Rosberg tertinggal 0,222 detik di belakang Hamilton, sementara Perez terpaut 1,148 detik.

Sama seperti sesi pertama, sesi kedua juga berlangsung di tengah guyuran hujan dan trek basah.

Hasil Free Practice II GP Inggris

1. Lewis Hamilton (McLaren-Mercedes) 1:56.345
2. Kamui Kobayashi (Sauber-Ferrari) 1:56.474 + 0.129
3. Michael Schumacher (Mercedes) 1:56.545 + 0.200
4. Nico Rosberg (Mercedes) 1:56.567 + 0.222
5. Sergio Perez (Sauber-Ferrari) 1:57.493 + 1.148
6. Jenson Button (McLaren-Mercedes) 1:57.948 + 1.603
7. Heikki Kovalainen (Caterham-Renault) 1:58.580 + 2.235
8. Kimi Raikkonen (Lotus-Renault) 1:58.897 + 2.552
9. Nico Hulkenberg (Force India-Mercedes) 1:58.943 + 2.598
10. Fernando Alonso (Ferrari) 1:59.015 + 2.670
11. Paul di Resta (Force India-Mercedes) 1:59.429 + 3.084
12. Pastor Maldonado (Williams-Renault) 1:59.472 + 3.127
13. Sebastian Vettel (Red Bull-Renault) 1:59.476 + 3.131
14. Jean-Eric Vergne (Toro Rosso-Ferrari) 1:59.854 + 3.509
15. Felipe Massa (Ferrari) 2:00.565 + 4.220
16. Timo Glock (Marussia-Cosworth) 2:00.820 + 4.475
17. Bruno Senna (Williams-Renault) 2:01.099 + 4.754
18. Vitaly Petrov (Caterham-Renault) 2:01.348 + 5.003
19. Charles Pic (Marussia-Cosworth) 2:03.719 + 7.374
20. Narain Karthikeyan (HRT-Cosworth) 2:04.774 + 8.429
21. Romain Grosjean (Lotus-Renault)
22. Daniel Ricciardo (Toro Rosso-Ferrari)
23. Mark Webber (Red Bull-Renault)
24. Pedro de la Rosa (HRT-Cosworth)



Via: Hamilton Catat Waktu Tercepat di Sesi Kedua

Segera, Inter Daratkan Mudingayi


MILAN, KOMPAS.com - Inter Milan segera mengakhiri negosiasi dengan gelandang Bologna, Gaby Mudingayi.

Hal itu dikonfimasi sendiri oleh Federico Postorello, agen Mudingayi.

"Proses transfernya akan segera diakhiri. Gaby akan meneken kontrak berdurasi 2-3 tahun," kata Pastorello kepada media siar Belgia, 7sur7, Kamis (5/7/2012).

Pemain kelahiran Zaire yang menjadi anggota timnas Belgia itu sudah empat musim membela "I Rossoblu".

Sebenarnya, Inter bersaing dengan Napoli. Entah kenapa, negosiasi Mudingayi dengan "Vesuviani" kolaps dan "Il Biscione" sukses mengambil alih. Kabarnya, pria berusia 30 tahun itu dibeli dengan nilai 2 juta euro (sekitar Rp 24 miliar).

"Ia sangat gembira dengan kesempatan ini, Dalam beberapa tahun belakangan, kerja kerasnya dapat disaksikan oleh semua pihak, dan transfer ini merupakan penghargaan atas segala usahanya," lanjut Pastorello.

Menurutnya, perpindahan ke Inter akan kembali membuka pintu nasional kepadanya.

"Kemampuan Mudingayi hanya diremehkan di Belgia," tandas Pastorello blakblakan.


Via: Segera, Inter Daratkan Mudingayi

Thursday, July 5, 2012

Pelatih Akademi Milan Pimpin Seleksi di Jakarta


JAKARTA, KOMPAS.com - Proses seleksi pencarian pemain untuk menjadi wakil Indonesia All Star Challenge di kejuaraan Intesa Sanpaolo tengah berlangsung. Sebanyak 50 pemain berusia 13-15 tahun menjalani proses seleksi Milan Junior Camp 2012 di Lapangan Pertamina Simprug, Jakarta, 2-15 Juli 2012.

Dua pelatih asal AC Milan Academy, Mario Marozzi dan Palmerio Sortino, sebagai pelatih kepala didatangkan langsung untuk memimpin proses seleksi ini. Para pelatih ini akan dibantu oleh staf-staf pelatih yang diambil dari Universitas Negeri Jakarta.

Kedua pelatih tersebut, nantinya, akan memilih 18 pemain terbaik untuk mendapat kesempatan bergabung dengan Indonesia All Star Challenge yang akan diberangkatkan ke Milan, Italia. Selama di Milan, mereka yang terpilih bakal mengikuti program Milan Junior Camp Day, termasuk berlaga di kejuaraan Intesa Sanpaolo melawan Milan Junior Camp dari 30 negara lain di seluruh dunia.

Wakil dari Indonesia merupakan juara bertahan kejuaraan ini dalam dua tahun terakhir. Selain berlaga di Intesa Sanpaolo, para pemain dari Tanah Air mendapat kesempatan untuk melakukan uji coba kontra AC Milan Academy. Setelah itu, mereka juga akan menyaksikan langsung salah satu pertandingan "I Rossoneri" di Stadion San Siro.


Via: Pelatih Akademi Milan Pimpin Seleksi di Jakarta

Anomali Perilaku Suporter Indonesia


PEKANBARU, KOMPAS.com - Nama Indonesia kembali tercoreng di kancah persepakbolaan dunia. Di tengah dukungan luar biasa untuk "Garuda Muda" saat melakoni babak kualifikasi Grup E Piala Asia U-22 melawan Australia, di Stadion Utama Riau Pekanbaru, Kamis (5/7/2012), beberapa suporter tuan rumah melempar botol minum dan petasan ke dalam lapangan saat laga usai.

Aksi tersebut memang tak pernah lepas dari wajah sepak bola Indonesia karena permainan yang menjunjung sportivitas itu, justru menjadi olahraga yang menakutkan baik bagi kawan maupun lawan. Lapang dada menerima kekalahan pun hanya sebatas jargon-jargon bualan yang sangat jarang diaplikasikan dalam lapangan.

Tindakan negatif itu seakan berubah menjadi kebiasaan rutin dan tradisi. Sejumlah kekalahan baik di level klub maupun tim nasional harus diakhiri dengan pameran perilaku negatif yang justru mempertaruhkan harga diri Indonesia.

Lihat saja, kerusuhan antar suporter beberapa waktu lalu yang mengakibatkan sembilan nyawa melayang sia-sia di Lamongan, Jakarta, dan Surabaya hanya dalam kurun waktu tiga bulan. Belum lagi, lemparan botol yang berujung pembakaran fasilitas umum para suporter Persipura Jayapura ketika kecewa dengan keputusan wasit saat memimpin laga "Mutiara Hitam" versus Persija Jakarta, Mei lalu.

Memalukan

Kubu Australia pun secara lantang menyebut bahwa aksi suporter Indonesia itu sebagai tindakan yang sangat memalukan. Pernyataan itu bukan tanpa alasan, karena petasan dilempar dan meledak persis di depan tempat pemain pengganti "The Socceroos".

"Mayoritas tim kami jadi ketakutan. Seharusnya para suporter bisa lebih dewasa dalam menerima kekalahan," ucap Pelatih timnas U-22 Australia, Paul Okon, usai pertandingan yang berakhir 1-0 untuk timnya tersebut.

Kecaman ini bukan pertama kalinya dilayangkan oleh dunia internasional. Pada Piala AFF Suzuki Cup 2010 lalu, Federasi Sepak bola Filipina dan pihak AFF sempat mempermasalahkan aksi negatif suporter tuan rumah yang membunyikan terompet dan menyalakan petasan saat lagu kebangsaan Filipina dikumandangkan.

"Fans Indonesia memukuli bus tim Filipina saat memasuki kompleks Stadion. Meneriakkan caci maki dan menunjukkan bahasa tubuh yang tidak sopan. Ada 3.000 tambahan petugas Kepolisian yang ditugaskan di Stadion Bung Karno. Tetapi mereka hanya sedikit melindungi bus tim Filipina dari suporter di luar venue," tulis salah satu media Filipina ketika itu.

Lebih dewasa

Ketua Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Djohar Arifin Husin, mengatakan agar para suporter Indonesia bisa lebih dewasa. Khusus untuk laga kualifikasi Piala Asia U-22, ia berharap agar Federasi Sepak bola Asia (AFC) tidak menjatuhkan sanksi bagi Indonesia.

Kami berharap itu tidak diberikan sanksi karena terjadi usai pertandingan. Semoga kejadian seperti ini tidak terulang lagi. Suporter harus mendukung timnas kita dengan cara yang benar dan sportif, ucap Djohar.

Hal senada diungkapkan asisten pelatih timnas U-22, Liestiadi. Ia juga mengkritik kesigapan aparat keamanan dalam menjaga ketertiban suporter. Aparat dinilai kurang maksimal dan lambat merespons insiden tersebut.

"Sebagai bangsa yang besar mari kita tunjukkan kepada dunia bahwa suporter kita bisa menerima kekalahan dengan sikap dewasa," harap Liestiadi.

Sementara itu, Gubernur Riau, Rusli Zainal, mengaku pengamanan dalam Stadion memang kurang diberlakukan secara maksimal, karena sejumlah suporter dapat membawa petasan. Ia pun berjanji, akan menambah menambah jumlah aparat keamanan yang dalam pertandingan tersebut berjumlah 700 personel.

"Saya selaku Pemerintah Provinsi Riau meminta maaf atas kejadian kecil itu. Padahal, sesungguhnya antusias dan dukungan masyarakat sudah luar biasa," kata Rusli.

Sejumlah fakta itu menunjukkan bahwa pembinaan kepada para suporter sangat mendesak dan ini perlu melibatkan banyak pihak. Tak cukup hanya dengan harapan pemberian sanksi, permintaan maaf, maupun rasa penyesalan saja. Tentu, energi untuk meraih prestasi tak akan terbagi jika para suporter tak selalu bikin ulah.


Via: Anomali Perilaku Suporter Indonesia

Chelsea Batal Bangun Stadion Baru


London - Rencana Chelsea membuat stadion baru urung terlaksana. The Blues kalah memberikan penawaran dalam sebuah lelang yang dilakukan terhadap lokasi yang akan dijadikan markas baru mereka.

Chelsea tadinya memproyeksikan membangun stadion baru di Battersea Power Station. Itu adalah sebuah stasiun pembangkit listirk bertenaga batu bara yang sudah lama tak berfungsi.

Memiliki luas 158 hektar dan berada di tepi Sungai Thames, Chelsea menganggap Battersea Power Station sebagai pilihan tepat sebagai pengganti Stamford Bridge, yang kapasitasnya dirasa sudah tak mencukupi. Rencananya, The Blues akan membangun stadion baru dengan kapasitas 60.000 tempat duduk disana.

Tetapi hal tersebut tak jadi kenyataan. Setelah melakukan negosiasi alot selama 28 hari, pihak Chelsea harus rela kalah bersaing dengan beberapa perusahaan asal Malaysia yang berhasil membeli Battersea Power Station dalam sebuah lelang dengan dana sebesar 400 juta Euro atau sekitar Rp 4,6 triliun.

Beberapa perusaahan Malaysia tersebut rencananya akan membangun sekitar 3.500 rumah dan perkantoran di Battersea Power Station.

"Chelsea Football Club mendapat informasi bahwa pihak Battersea Power Station telah melakukan perjanjian eksklusif dengan pihak lain."

"Kami kecewa tidak terpilih sebagai pemenang lelang untuk Battersea Power Station, karena kami yakin kami dapat membuat sebuah stadion megah yang dapat bermanfaat bagi masyarakat Wandsworth dan London pada umumnya," demikian pernyataan The Blues di situs resminya.




Via: Chelsea Batal Bangun Stadion Baru

Alba Ancaman Buat Abidal


BARCELONA, KOMPAS.com - Jordi Alba dibeli Barcelona bukan untuk cadangan Eric Abidal. Direktur Olahraga Barcelona, Andoni Zubizarreta menegaskan, dia dibeli untuk menjadi pemain inti.

Pernyataan Zubizarreta tersebut berarti juga menegaskan bahwa Abidal akan kehilangan tempat utama. Setidaknya, posisinya di tim Barcelona mulai tak terjamin. Sebab, Alba dan Abidal sama-sama spesial pemain bek kiri. Meski Alba juga bagus di kanan, tapi posisi terbaiknya di kiri.

"Kami semua memiliki kenangan indah tentang permainannya dan bagaimana dia mencetak gol kedua dio final Piala Eropa 2012. Dia sepesialis pemain kiri. Tapi, dia juga bagus dengan kaki kanannya," kata Zubizarreta kepada surat kabar AS.

"Dia sangat cakap bermain dan bisa beradaptasi dengan banyak sistem permainan. Jordi Alba sangat cepat, dinamis, intensif, dan berteknik. makanya, Jordi didatangkan bukan menjadi pemain cadangan Abidal. Dia pemain yang akan membuat tim kami lebih baik dan lebih kompetitif," tambahnya.


Via: Alba Ancaman Buat Abidal

Vettel Kejar Kemenangan Pertama di Bulan Juli


Silverstone - Sepanjang kariernya di F1, Sebastian Vettel ternyata belum sekalipun memenangi balapan di bulan Juli. Dengan ada tiga seri digelar kali ini, pembalap Red Bull itu punya ambisi besar mematahkan 'kutukan' tersebut.

Total sudah 22 balapan dimenangi Vettel sepanjang keikutsertaannya di balapan F1. Namun, sebagaimana dikutip dari Reuters, belum satupun sukses tersebut diraih di bulan Juli.

Uniknya lagi, Juli sesungguhnya merupakan bulan kelahirannya. Tepat Selasa (3/7/2012) lalu dia menginjak usia yang ke-25.

"Saya lahir di bulan Juli, jadi itu harusnya jadi bulan yang bagus. Tak ada lagi tekanan di bulan Juli sekarang. Saya berusaha dengan keras, tapi itu tak memberi hasil di masa lalu, mungkin itu akan berhasil di tahun ini," sahut Vettel jelang balapan di Inggris akhir pekan ini.

"Jika itu terjadi saya akan sangat gembira. Jika tidak, kami akan mencobanya lagi - di bulan Juli yang lain," lanjut pembalap asal Jerman itu.

Ada tiga seri yang akan digelar sepanjang Juli ini. Setelah Inggris, balapan akan berlanjut di Jerman, sebelum kemudian mampir ke Hungaria.

Tiga balapan di bulan Juli ini akan punya arti penting buat Vettel untuk kembali merapatkan jarak dengan puncak klasemen karena setelahnya balapan akan menjalani jeda satu bulan lebih. Dengan poin 85, Vettel saat ini duduk di posisi empat klasemen, tertinggal 26 poin dari Fernando Alonso di posisi teratas.


Via: Vettel Kejar Kemenangan Pertama di Bulan Juli

Kemenangan Kedua Andre Greipel


Quentin - Untuk kali kedua secara beruntun, Andre Greipel menjuarai etape Tour de France. Dia menjadi pemenang di etape kelima, Kamis (5/7/2012) waktu setempat.

Kemenangan kedua Greipel juga didapat setelah dia mengalahkan dua pesaingnya, Matt Goss (Australia) dan Juan Jose Haedo (Argentina), dalam sebuah adu sprint jelang finis. Sukses Greipel memenangi etape empat sehari sebelumnya juga didapat dengan cara yang sama.

Menempuh rute dari Rouen ke Saint-Quentin sejauh 196,5 km, seluruh pebalap dihadapkan pada trek yang terhitung landai. Hanya beberapa kilometer jelang finis saja terdapat rute menanjak.

Total waktu yang dibutuhkan Greipel untuk menyentug garis finis pertama adalah empat jam, 41 menit dan 30 detik. Fabian Cancellara gagal masuk posisi 30 besar dalam etape ini, namun begitu dia masih berhak atas jaket kuning karena catatan waktu totalnya masih yang terbaik di antara pebalap lain.

Hasil Etape V Tour de France

1. Andre Greipel (Germany / Lotto)
2. Matthew Goss (Australia / Orica)
3. Juan Jose Haedo (Argentina / Saxo Bank)
4. Samuel Dumoulin (France / Cofidis)
5. Mark Cavendish (Britain / Team Sky)
6. Tom Veelers (Netherlands / Argos)
7. Oscar Freire (Spain / Katusha)
8. Alessandro Petacchi (Italy / Lampre)
9. Sebastien Hinault (France / AG2R)
10. Yohann Gene (France / Europcar)

Klasemen Keseluruhan Usai Etape V

1. Fabian Cancellara (Switzerland / RadioShack) 24:45:32"
2. Bradley Wiggins (Britain / Team Sky) +7"
3. Sylvain Chavanel (France / Omega Pharma - Quick-Step)
4. Tejay Van Garderen (U.S. / BMC Racing) +10"
5. Edvald Boasson Hagen (Norway / Team Sky) +11"
6. Denis Menchov (Russia / Katusha) +13"
7. Cadel Evans (Australia / BMC Racing) +17"
8. Vincenzo Nibali (Italy / Liquigas) +18"
9. Ryder Hesjedal (Canada / Garmin)
10. Andreas Kloeden (Germany / RadioShack) +19"


Via: Kemenangan Kedua Andre Greipel

Australia Puji Andik Cs


PEKANBARU, KOMPAS.com - Pelatih tim nasional U-22 Australia, Paul Okon, mengaku puas dengan kemenangan atas Indonesia di laga perdana kualifikasi Piala Asia Grup E di Stadion Utama Riau, Pekanbaru, Kamis (5/7/2012). Menurut pelatih berusia 40 tahun ini, permainan anak asuhnya sudah sangat baik dalam laga yang berakhir 1-0 tersebut. Meski begitu, Indonesia juga bermain bagus.

Gol semata wayang skuad "The Socceroos" dicetak penyerang Anthony Proira di penghujung babak pertama. Dengan hasil itu, Australia berada di peringkat dua klasemen sementara, hanya kalah selisih gol dari Jepang di puncak.

"Kami senang tim mampu beradaptasi dengan baik, karena di Australia sedang musim dingin. Permainan kami sudah baik secara keseluruhan. Saya harap penampilan ini bisa tetap ditampilkan hingga kualifikasi selesai," ujar Okon saat jumpa pers di Stadion Utama Riau, Pekanbaru, Kamis malam.

Meski demikian, Okon tetap mengapresiasi semangat tinggi skuad "Garuda Muda" dalam laga tersebut. Secara khusus ia memberikan pujian kepada kapten timnas Indonesia, Andik Vermansyah, yang bermain cukup baik. "Dia (Andik) pemain yang sangat luar biasa. Tetapi, di samping itu, kami akan terus mengevaluasi tim kami sendiri agar lebih fokus di laga-laga berikutnya," ucap Okon.


Via: Australia Puji Andik Cs

Liestiadi: Dewi Fortuna Tak Bersama Indonesia


PEKANBARU, KOMPAS.com - Asisten pelatih tim nasional U-22, Liestiadi, mengaku puas dengan penampilan anak asuhnya dalam laga perdana kualifikasi Piala Asia U-22 melawan Australia di Stadion Utama Riau, Pekanbaru, Kamis (5/7/2012). Ia menilai, meski menelan kekalahan 0-1, timnas U-22 sudah tampil maksimal dalam laga tersebut.

"Tim pelatih puas dengan penampilan anak-anak. Meski kita kalah kelas dalam hal pemain, tetapi menurut statistik, jumlah shoot on goal, kita hampir berimbang. Jadi, memang dewi fortuna tidak bersama kita," ujar Liestiadi saat jumpa pers sesuai laga di Stadion Utama Riau, Pekanbaru, Kamis malam.

Dalam pertandingan tersebut, skuad "Garuda Muda" menciptakan sejumlah peluang emas, tetapi tak diimbangi penyelesaian akhir yang baik.

"Kita memang mengakui pengalaman bertanding anak-anak masih kurang, karena itu feeling untuk penyelesaian akhir sedikit kurang terasah. Tapi tentunya, hal ini jadi bahan koreksi kita untuk laga selanjutnya melawan Makau," kata Liestiadi.

Gol tunggal "The Socceroos" diciptakan penyerang Anthony Proia pada menit ke-43. Dengan hasil tersebut, Indonesia berada di peringkat kelima dengan poin nol, sementara Australia berada di peringkat kedua dengan tiga poin, kalah selisih gol dari Jepang di puncak klasemen.


Via: Liestiadi: Dewi Fortuna Tak Bersama Indonesia

Nil Maizar: Fabregas Tampil Sepenuh Hati


JAKARTA, KOMPAS.com - Pelatih Tim Garuda, Nil Maizar, menilai Cesc Fabregas berusaha menampilkan yang terbaik pada laga eksibisi "Fabregas and Friends Vs Indonesia Selection, yang berakhir 1-1, di Gelora Bung Karno, Kamis (5/7/2012). Menurutnya, itu menunjukkan Fabregas seorang profesional, mengingat ia baru saja bermain bersama Spanyol di Piala Eropa 2012.

"Senang bisa melawan Fabregas karena dia pemain terkenal. Dia pemain yang profesional. Meski lelah baru tampil di Piala Eropa 2012, dia bermain sepenuh hati dalam pertandingan tadi," jelas Nil Maizar.

Dalam pertandingan tadi, Fabregas memang tampil selama 90 menit. Tidak ada raut kelelahan yang tampak dari Fabregas meskipun baru mengantarkan Spanyol meraih juara Piala Eropa, Minggu (1/7/2012). Bahkan, gelandang Barcelona itu mengeluarkan segala kemampuannya. Terbukti, dia menjadi kreator di balik gol "Fabregas and Friends" yang diciptakan Ilija Sposajevic.

"Fabregas pemain pintar. Dia punya visi permainan yang bagus," puji Nil Maizar.

Sementara itu, mengenai performa Tim Garuda, Nil Maizar mengaku cukup puas dengan performa dan hasil laga, mengingat waktu persiapan relatif singkat,

"Kami baru diberi tahu soal pertandingan Selasa kemarin. Rabunya, kami berlatih, tetapi anak-anak bermain bagus," beber Nil Maizar.


Via: Nil Maizar: Fabregas Tampil Sepenuh Hati

Fabregas Ingin Lawan Indonesia, di Piala Dunia


JAKARTA, KOMPAS.com - Pemain Spanyol, Cesc Fabregas, mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Indonesia atas sambutan bersahabat selama ia di Tanah Air, Fabregas juga mengaku berharap bisa kembali bertemu Indonesia di Piala Dunia.

"Aku senang selama berada di Indonesia. Orang-orang di sini memberikan sambutan yang meraih. Aku ingin lebih lama berada di sini untuk jalan-jalan mengelilingi Indonesia,"ujar Fabregas.

"Untuk timnas Indonesia, para pemainnya cukup bagus dan berpotensi. Aku berharap suatu hari nanti bisa melawan Indonesia di level tertinggi, Piala Dunia," lanjutnya.

Fabregas mengatakan itu setelah melakoni laga persahabatan melawan Tim Garuda, di Gelora Bung Karno, Kamis (5/7/2012). Pada pertandingan yang berakhir 1-1 itu, Fabregas tampil penuh selama 90 menit dan berhasil membuat assist untuk gol Ilija Sposajevic.


Via: Fabregas Ingin Lawan Indonesia, di Piala Dunia

McLaren Yakin Sukses di Silverstone


Milton Keynes - Seri kesembilan F1 musim ini akan dihelat di Sirkuit Silverstone, Inggris, akhir pekan ini. Kubu McLaren menyebut bahwa mereka punya kans cukup bagus di sirkuit itu.

Terakhir kali pebalap McLaren leluar sebagai juara adalah ketika balapan GP Kanada beberapa pekan silam. Ketika itu, Lewis Hamilton sukses keluar sebagai juara dengan mengungguli Romain Grosjean dan Sergio Perez.

Sedangkan balapan terakhir, pada GP Eropa di sirkuit jalanan Valencia, dimenangi oleh Fernando Alonso.

McLaren bertekad untuk memenangi balapan akhir pekan ini, Minggu (8/7/2012), di Silverstone. Namun, Direktur Sport McLaren, Sam Michael, menyebut bahwa usaha mereka tak akan mudah.

Ia menyebut bahwa Red Bull bakal tetap menjadi lawan sulit, meski McLaren dinilainya cocok dengan karakter sirkuit.

"Secara tradisi, kami memang tidak bagus di Valencia. Tapi, jika Anda melihat Silverstone akhir pekan ini, itu jelas lebih cocok dengan kekuatan mobil McLaren," ujar Michael di Autosport.

"Biar bagaimanapun, mereka
Via: McLaren Yakin Sukses di Silverstone

Dibidik Madrid, Silva Pilih Bungkam


ARGUINEGIN, KOMPAS.com - David Silva bahagia dengan trofi jawara Piala Eropa 2012-nya bersama Spanyol. Namun, ia tak mau ambil peduli mendengar kabar Real Madrid menginginkan servisnya.

Silva adalah pembuka kemenangan "La Furia Roja" atas Italia 4-0 di final Euro 2012, Minggu (1/7/2012).

Gelandang Manchester City itu terbukti menjadi bagian sentral skuad besutan Vicente Del Bosque dengan tampil sebagai pemain inti dalam enam laga di Ukraina dan Polandia.

"Ketika Anda bermain sesering mungkin, itu membuktikan seberapa penting peran Anda bagi tim," tandas Silva kepada media Spanyol, Canarias Radio La Autonomica.

Satu setengah bulan yang melelahkan telah berganti dengan kegembiraan dengan trofi kampiun Eropa.

"Ini adalah impian bagi seorang pesepak bola," lanjutnya.

Autonomica coba mengonfirmasi rumor Madrid yang ingin membeli servisnya dari City.

"Ah, aku tak mau memikirkannya. Buatku, masa liburan baru saja dimulai. Aku tak mau berpikir apa-apa selain berlibur," tegasnya.

Silva (26) akan menjalani masa liburannya di Arguinegin, kampung halamannya di Spanyol.


Via: Dibidik Madrid, Silva Pilih Bungkam

Rp 21 Juta, Sepatu Fabregas Jadi Milik Darius


JAKARTA, KOMPAS.com - Lelang sepatu menjadi salah satu agenda pertemuan Cesc Fabregas di acara bertajuk Rahasia Energi Sang Juara di Britama Sport Mall Kelapa Gading, Kamis (5/7/2012). Bintang Barcelona dan tim nasional Spanyol itu melelang sepatu bola miliknya.

Sepatu itu ditawarkan dengan harga awal sebesar Rp 5 juta. Setelah melalui proses lelang yang ramai, artis sekaligus presenter Darius Sinathrya berhasil memiliki sepatu bintang berusia 25 tahun itu dengan harga Rp 21 juta.

Sebelumnya, di depan anak-anak yang menjadi tamu utama acara ini, Fabregas juga sempat bertutur tentang rahasia kesuksesannya sebagai pemain profesional. Kerja keras, kedisiplinan menjaga pola hidup dan pola makan serta dukungan dari keluarganya berkolaborasi mendukung kariernya.

Usai trofi memenangi Piala Eropa 2012 bersama timnas Spanyol dalam final hari Minggu lalu, Fabregas berkunjung ke Jakarta bersama sejumlah pemain Premier League. Hari ini, Kamis (5/7/2012) pukul 17.00, Fabregas dijadwalkan tampil dalam laga persahabatan melawan tim Indonesia Selection di Stadion Gelora Bung Karno. Sepatu yang akan dipakai Fabregas dalam laga inilah yang akan diserahkan kepada Darius sebagai pemenang lelang.


Via: Rp 21 Juta, Sepatu Fabregas Jadi Milik Darius

Wednesday, July 4, 2012

Menanti Semangat Juang Tertinggi "Garuda Muda"


PEKANBARU, KOMPAS.com - Piala Eropa berlalu. Kini perhatian masyarakat Indonesia tertuju pada perhelatan di dalam negeri, ajang kualifikasi Grup E Piala Asia U-22 di Pekanbaru, Riau. Dalam turnamen yang akan diselenggarakan pada 5-15 Juli tersebut, semangat juang "Garuda Muda" sampai titik tertinggi dinantikan demi mengharumkan nama bangsa di kancah Asia.

Dalam grup tersebut, Indonesia bergabung bersama sejumlah tim kuat di Asia seperti, Australia, Jepang, Singapura, Makau, dan Timor Leste. Hanya juara, runner-up, dan satu peringkat terbaik plus tuan rumah yang akan lolos ke putaran final yang rencananya digelar pada 2013 mendatang.

Melihat sejumlah pengalaman buruk di beberapa turnamen sebelumnya, seperti saat diempaskan Brunei Darussalam di partai final turnamen Hassanal Bolkiah dan dikalahkan Malaysia di final AFF dan sejarah kelam dikalahkan 0-10 oleh Bahrain di Pra-Piala Dunia beberapa waktu lalu, jelas laga ini menjadi tumpuan harapan bangkitnya sepak bola Indonesia.

Cobaan berat

Dalam laga perdana turnamen yang akan diselenggarakan pada Kamis (5/7/2012), Andik Vermansyah dan kawan-kawan akan menghadapi cobaan berat. Lawan tim asuhan Aji Santoso kali ini adalah tim yang bercokol di peringkat ke-23 di dunia, yaitu Australia.

Kualitas permainan Indonesia jauh di bawah tim asal Negeri Kanguru. Dalam untuk komposisi pemain saja, Indonesia dihuni delapan pesepakbola amatir. Hanya, gelandang Persebaya Surabaya, Andik Vermansyah, dan penyerang Semen Padang, Yoshua Pahabol yang memiliki jam terbang tinggi.

Sementara itu, sebagian besar pemain "The Socceroos" bermain di kompetisi Liga Utama Australia. Dua diantarake- 23 pemain Australia itu bahkan bermain di Premier League, yakni bek Giancarlo Gallifuoco (Tottenham Hotspur) dan kiper Aaron Lennox (Queen Park Rangers).

Tidak takut

Meski demikian, kubu Indonesia tetap optimistis mampu meraih hasil maksimal dalam laga tersebut. Asisten manajer timnas Indonesia, Briyanto, mengungkapkan dalam turnamen ini Indonesia menargetkan kemenangan maupun lawannya Australia dan Jepang agar dapat lolos grup.

"Kami berharap dukungan suporter, karena ini membawa nama bangsa. Kami respek terhadap Jepang dan Australia yang dianggap sebagai tim kuat di grup ini, tapi kami tidak takut untuk menghadapi mereka" ujar Briyanto saat jumpa pers menjelang laga perdana tersebut.

Asisten Pelatih timnas, Liestiadi, menambahkan, kubunya saat ini sudah mengetahui gambaran kekuatan skuad Australia. Menurutnya, meski kualitas jauh berbeda, jika dalam kelompok umur muda, pengalaman setiap pemain setiap negara hampir sama.

"Dua minggu sebelum pertandingan kami sudah fokus untuk menerapkan taktik guna mengalahkan Australia. Mereka memang memiliki postur yang tinggi, tapi kami memiliki kecepatan dalam permainan bola-bola pendek. Tentu hal itu yang akan kami maksimalkan dalam pertandingan nanti" kata Liestiadi.

Sementara, pelatih timnas Australia, Paul Okon, tetap tak mau menganggap remeh lawannya. Pelatih berusia 40 tahun itu menilai Indonesia memang memiliki sejumlah pemain berkualitas. Ia pun sudah memiliki strategi khusus untuk meredam semangat juang tim muda Indonesia dalam laga tersebut.

"Saya sudah menyeleksi pemain-pemain yang akan dimainkan. Jadi, saya harap laga ini akan menjadi pertandingan yang baik. Kami siap untuk menjalani turnamen ini dan terus melaju hingga putaran final," kata Okon.

Main Cepat

Dalam laga ini, Indonesia kemungkinan akan menerapkan taktik 4-3-2-1, dengan Fandy Eko Utomo sebagai ujung tombak, sementara kapten tim, Andik yang akan dibantu Pahabol di lini tengah diperkirakan mengisi posisi second striker. Mereka pun diplot bermain cepat sejak menit awal untuk mencuri gol terlebih dahulu.

"Kita punya keunggulan speed sehingga harus bermain bola-bola pendek. Ini yang harus dimaksimalkan. Soal kelemahan yaitu bola-bola tinggi. Ini yang harus dikurangi. Kita harus ciptakan gol di awal pertandingan," ungkapnya.

Sedangkan Australia tentunya akan mengandalkan postur-postur tinggi para pemainnya. Meski salah satu pemainnya, Nick Fitzgerald, mengalami cedera, Australia kemungkinan besar akan mengandalkan umpan-umpan panjang dalam laga yang akan digelar di Stadion Utama Riau, Pekanbaru, tersebut.

Satu hal penting lainnya, adalah mental para pemain. Sejumlah hasil mengecewakan beberapa waktu lalu, telah menunjukkan bahwa mental bisa menjadi mimpi buruk bagi skuad muda "Merah Putih". Karena itu, daya juang tinggi harus dijadikan modal utama bagi Indonesia dalam turnamen kali ini.

Jadi, terus berjuang dengan semangat tinggi "Garuda Muda"!

Skuad Indonesia Vs Australia:
Indonesia:
Kiper: 1-Muhamad Ridwan, 34-Dhika, 45-Aji Saka.
Bek: 3-Dany Saputra, 4-Syaiful Indra Cahya, 5-Nurmufid, 25-Agus Nova, 36-Novrianto, 44-Dima Ragil Satria Rakasiwi.
Gelandang: 6-Dio, 9-Hendra Adi Bayauw, 13-Kurniawan, 14-Rasyid, 15-Mustaid Billah, 31-Syahroni, 21-Yoshua Pahabol.
Penyerang: 8-Ridwan Awaludin, 10-Andik Vermansyah, 18-Agung Supriyanto, 27-Achmad Faris, 28-Safrudin Tahar, 30-Teguh Wahyu, 47-Fandi Eko Utomo.

Pelatih: Aji Santoso

Australia:
Kiper: 12-Aaron Lenox, 30-Jack Duncan.
Bek: 2-Joshua Brilliante, 3-Connor Edward Chapman, 5-Corey Edward Brown, 6-Reece Caira, 16-Giancarlo Gallifuoco.
Gelandang: 10-Terry Antonis, 15-Nick Fitzgerald, 17-Mitch Cooper, 21-Brandon O'Neill, 23-Yianni Jonathon Perkatis, 41-Riley Paul Woodcock, 42-Benjamin Garuccio, 43-Luke Anthony O'Dea.
Penyerang: 8-Jake Barker-Daish, 11-Jesse David Makarounas, 13-Daniel Petkovski, 14-Anthony Proia, 18-Nicholas Munro, 19-Jason Geria, 20-James Donachie, 39-David Vrankovic.

Pelatih: Paul Okon.


Via: Menanti Semangat Juang Tertinggi "Garuda Muda"

Dua Laga Berjalan Timpang


BERNE, KOMPAS.com - Musim kompetisi baru sepak bola Eropa dimulai kembali, Selasa (3/7), atau kurang dari 48 jam setelah berakhirnya Piala Eropa 2012 yang dimenangi Spanyol.

Tiga pertandingan putaran pertama babak kualifikasi pertama Liga Champions Eropa digelar dengan hasil kurang menggembirakan. Sebanyak dua dari empat laga yang dimainkan berakhir dengan skor telak alias berjalan dengan tidak imbang.

Pada pertandingan klub Valetta (Malta) melawan klub Lusitans (Andorra), kapten Malta, Michael Mifsud, menunjukkan penampilan yang luar biasa dengan mencetak empat gol. Valetta pun menghancurkan Lusitans dengan skor telak 8-0.

Lusitans, yang memenangi Liga Andorra untuk pertama kalinya pada musim lalu, langsung terlihat kesulitan mengatasi lawannya setelah Jonathan Caruana membuat Valetta unggul hanya empat menit setelah kick off. Setelah itu gol terus menghujani Lusitans tanpa ampun dengan gol-gol tambahan dari Mifsud, Jhonattan, dan Edmond Agius.

Pada pertandingan lainnya, klub FC Dudelange (Luksemburg) juga menggilas klub Tre Penne (San Marino) dengan skor telak 7-0. Sofian Benzouien dan Aurelien Joachim sama-sama mencetak dua gol untuk Dudelange yang telah menjadi juara liga domestik selama 10 kali dalam 13 musim terakhir.

Di pertandingan lain, klub Irlandia Utara, Linfield, dipaksa bermain imbang tanpa gol oleh kesebelasan B36 Torshavn dari Kepulauan Faroe. Klub Portadown dari Irlandia Utara juga bermain kacamata, 0-0, dengan klub Shkendija, Macedonia.

Liga Champions Eropa akan berlangsung selama 10 bulan dengan empat babak kualifikasi, sebuah babak grup dan tiga lagi babak knock out, sebelum pertandingan final pada 25 Mei 2013 di Stadion Wembley, London.

Target Mourinho

Pada musim kompetisi Liga Champions 2012-2013, Pelatih Real Madrid Jose Mourinho pun menegaskan targetnya untuk mengangkat trofi Liga Champions bersama Real.

Pada musim lalu, Mourinho membawa Real memenangi gelar La Liga, pertama kalinya dalam empat tahun terakhir, setelah menghentikan Barcelona.

Pelatih asal Portugal tersebut sebelumnya dua kali memenangi Liga Champions, yaitu bersama Porto pada 2004 dan Inter Milan tahun 2010.

Saya ingin memenangi Liga Champions dengan tiga tim berbeda. Sekarang Real Madrid telah memenangi liga, sasaran untuk musim berikutnya adalah memenangi Liga Champions, ujar pelatih berjulukan Special One tersebut.

Pada musim 2011-2012, Real tersungkur pada babak semifinal untuk kedua kalinya sejak Mourinho mengambil komando. Meski demikian, mantan bos Chelsea itu melihat kemenangan di Liga Champions sudah berada di depan mata.

Mourinho membantah spekulasi mengenai kemungkinan dirinya menukangi tim nasional Portugal. Keberhasilan Portugal lolos ke semifinal memunculkan tuntutan luas di kalangan warga Portugal agar timnas mereka ditangani pelatih yang memiliki kemampuan lebih tinggi.

Saya tidak yakin bisa menangani sebuah tim nasional yang hanya bertanding setiap dua bulan dan turnamen resmi setiap dua tahun. Saya membutuhkan tekanan, menghadapi dua sampai tiga pertandingan setiap pekan, ujarnya.

Dalam ajang Piala Eropa 2012, sejumlah pemain Real menjadi tulang punggung kesebelasan Spanyol, antara lain kiper Iker Casillas, bek Sergio Ramos, dan pemain tengah Xabi Alonso.

Striker Real, Cristiano Ronaldo, pun cukup bersinar bersama Pepe dan Fabio Coentrao di tim Portugal. (Reuters/OKI)


Via: Dua Laga Berjalan Timpang

Jadi "Matador", Ramos Dipuji Matador


MADRID, KOMPAS.com - Bek tim nasional Spanyol, Sergio Ramos, dianggap memiliki kemampuan selain sebagai pesepak bola. Seseorang bernama Alejandro Talavante menilai bahwa Ramos juga berprofesi sebagai seorang matador. Mengapa bisa demikian?

Sesaat setelah menjuarai Piala Eropa 2012, Ramos melakukan selebrasi dengan menari ala matador. Seperti layaknya profesional, Ramos terlihat fasih melakukan gerakan-gerakan seorang matador.

Usut punya usut, Ramos mengetahui beberapa gerakan tersebut dari Talavante yang merupakan teman sekaligus matador terkenal di Spanyol. Talavante lantas mengungkapkan bila Ramos punya bakat menjadi seperti dirinya.

"Sergio memiliki kemampuan menjadi seorang matador terkenal dunia. Kalian pasti mengetahuinya. Dia sangat berharga dan punya kepribadian bagus. Sergio seorang fenomenal," puji Talavante seperti dulansir Marca.

Namun, Talavante lebih percaya jika bakat Ramos dilimpahkan untuk sepak bola. "Dia bintang yang lahir untuk sepak bola dunia. Iniesta mungkin pantas mendapatkan gelar pemain terbaik Piala Eropa 2012. Sergio hanya kurang mendapat perhatian. Tapi, dia memiliki mental juara seperti Iniesta ataupun Casillas," jelas Talavante.


Via: Jadi "Matador", Ramos Dipuji Matador

Cavendish Kecelakaan, Greipel Juara Etape Empat


Rouen - Pebalap sepeda asal Jerman, Andre Greipel merebut etape keempat Tour de France 2012. Sukses yang dia raih tak lepas dari kecelakaan yang menimpa Mark Cavendish saat sprint jelang finis.

Cavendish terjatuh dari sepedanya hanya sekitar 3 km menjelang garis finis. Kondisi tersebut kemudian dimanfaatkan oleh Greipel untuk terus berada di depan dan akhirnya finis di posisi pertama.

Menempuh jarak 214.5 km dari Abbeville menuju Rouen, waktu yang dibutuhkan Geripel untuk merebut kemenangan pertamanya adalah lima jam 18 menit dan 32 detik. Finis di posisi kedua pada etape ini adalah Alessandro Petacchi (Italia) dan diikuti Tom Veelers di posisi tiga.

Meski gagal finis di posisi 10 besar, Fabian Cancellara tetap memuncaki klasemen umum balapan serta berhak atas jaket kuning. Cancellara dibayangi oleh Bradley Wiggins dengan keduanya hanya terpaut tujuh detik. Demikian diberitakan Reuters.

Hasil Etape IV Tour de France

1. Andre Greipel (Germany / Lotto) 5:18:32"
2. Alessandro Petacchi (Italy / Lampre)
3. Tom Veelers (Netherlands / Argos)
4. Matthew Goss (Australia / Orica)
5. Peter Sagan (Slovakia / Liquigas)
6. Jonathan Cantwell (Australia / Saxo Bank)
7. Daryl Impey (South Africa / Orica)
8. Kris Boeckmans (Belgium / Vacansoleil)
9. Edvald Boasson Hagen (Norway / Team Sky)
10. Ruben Perez (Spain / Euskaltel)

Klasemen Umum Selepas Etape IV

1. Fabian Cancellara (Switzerland/RadioShack) 20:04:02"
2. Bradley Wiggins (Britain / Team Sky) +7"
3. Sylvain Chavanel (France / Omega Pharma - Quick-Step)
4. Tejay Van Garderen (U.S. / BMC Racing) +10"
5. Edvald Boasson Hagen (Norway / Team Sky) +11"
6. Denis Menchov (Russia / Katusha) +13"
7. Cadel Evans (Australia / BMC Racing) +17"
8. Vincenzo Nibali (Italy / Liquigas) +18"
9. Ryder Hesjedal (Canada / Garmin)
10. Andreas Kloeden (Germany / RadioShack) +19"


Via: Cavendish Kecelakaan, Greipel Juara Etape Empat

Peserta Piala Asia U-22 Jajal Stadion


PEKANBARU, KOMPAS.com - Seluruh tim peserta babak kualifikasi Grup E Piala Asia U-22, Indonesia, Jepang, Australia, Singapura, Timor Leste, dan Makau, telah mencoba dua lapangan, yaitu Stadion Utama Ria, dan Stadion Kaharudin Nasution.

Berdasar pantauan Kompas.com, timnas Australia tengah mencoba menyesuaikan diri dengan berlatih pasing dan menembakkan bola, di Stadion Utama Riau, Rabu (4/7/2012) petang

Sementara, timnas Indonesia, Singapura, dan Jepang sebelumnya telah melakukan latihan dan uji coba lapangan stadion itu pada Selasa (3/7/2012). Timnas Makau dan Timor Leste melakukan latihan di Stadion Kaharudin Nasution, yang juga akan dijadikan tempat berlaganya babak kualifikasi tersebut.


Via: Peserta Piala Asia U-22 Jajal Stadion

Jadwal Pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-22


PEKANBARU, KOMPAS.com - Berikut ini adalah jadwal pertandingan Grup E kualifikasi Piala Asia U-22 2013, 5-15 Juli 2012, seperti dilansir AFC.

Matchday 1 - 5 Juli 2012
1. Singapura VS Timor Leste - Stadion Utama Riau - 16.00
2. Jepang VS Macau - Stadion Kaharudin Nasution - 16.00
3. Indonesia VS Australia - Stadion Utama Riau - 19.30

Matchday 2 - 7 Juli 2012
1. Australia VS Macau - Stadion Kaharudin Nasution - 16.00
2. Jepang VS Singapura - Stadion Utama Riau - 16.00
3. Indonesia VS Timor Leste - Stadion Utama Riau - 19.30

Matchday 3 - 10 Juli 2012
1. Timor Leste VS Jepang - Stadion Utama Riau - 16.00
2. Australia VS Singapura - Stadion Kaharudin Nasution - 16.00
3. Macau VS Indonesia - Stadion Utama Riau - 19.30

Matchday 4 - 12 Juli 2012
1. Singapura VS Macau - Stadion Kaharudin Nasution - 16.00
2. Timor Leste VS Australia - Stadion Utama Riau - 16.00
3. Jepang VS Indonesia - Stadion Utama Riau - 19.30

Matchday 5 - 15 Juli 2012
1. Macau VS Timor Leste - Stadion Utama Riau - 16.00
2. Australia VS Jepang - Stadion Kaharudin Nasution - 16.00
3. Indonesia VS Singapura - Stadion Utama Riau - 19.30


Via: Jadwal Pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-22

Empat Pemain Perancis Hadapi Sanksi Indisipliner


PARIS, KOMPAS.com Federasi Sepak Bola Perancis (FFF) sudah mengumumkan empat nama yang akan menghadapi hukuman indisipliner sehubungan dengan ulahnya di markas Perancis pada Euro 2012.

Seperti diberitakan sebelumnya, Samir Nasri terlibat baku mulut dengan jurnalis Perancis seusai tim "Ayam Jantan" terdepak dari perempat final Euro. Hal yang sama juga dilakukan Jeremy Menez dan kapten tim, Hugo Lloris. Keduanya terlibat dalam adu mulut yang hebat.

Sementara Hatem Ben Arfa berselisih paham dengan Pelatih Laurent Blanc. Satu pemain lagi adalah Yann M'Vila. Ia menolak jabat tangan Blanc setelah diganti pemain lain.

Semua insiden itu terjadi seusai Perancis ditebas Spanyol dua gol tanpa balas di perempat final Euro 2012 pada 23 Juni lalu.

"Hatem Ben Arfa, Yann M'Vila, Samir Nasri, dan Jeremy Menez dipanggil untuk menghadapi komite disiplin," sebut Presiden FFF Noel Le Graet yang dilansir BBC.

Le Graet juga menyatakan, bonus individual 80.000 pounds (sekitar Rp 1,2 miliar) kepada semua pemain dibekukan.

"Sebenarnya saya tidak suka memberi hukuman dan memberikan opini dengan terburu-buru, tetapi pemain kami memang sudah seharusnya dihukum atau dikenai sanksi," lanjutnya.

Le Graet pun menggarisbawahi agar para pemain tidak menganggap mereka menjadi korban.

"Karena mereka memang bukan korban," tandasnya.

Perpecahan internal Perancis bukan hal baru lagi. Juli 2010, FFF sempat menghukum semua pemain23 orangPerancis menyusul cekcok dengan Raymond Domenech.

Di lain pihak, Blanc sendiri sudah otomatis lengser dari jabatannya setelah kiprah Perancis terhenti di Euro 2012. Itu sesuai dengan kesepakatan kontraknya.

Kandidat sukses terfavorit jatuh kepada Didier Deschamps. Namun, seperti dinyatakan Le Graet, eks Pelatih Olympique Marseille itu meminta waktu untuk membuat keputusan final hingga akhir pekan ini.


Via: Empat Pemain Perancis Hadapi Sanksi Indisipliner

Inggris Naik Dua Tingkat


LONDON, KOMPAS.com - Inggris boleh terdepak dari perempat final Euro 2012. Namun, "The Three Lions" justru naik dua tingkat di rangking resmi FIFA.

Inggris kini berada di papan keempat peringkat FIFA. Sementara Italia, sang runner-up Euro 2012, melejit enam anak tangga menuju ke papan keenam.

Peringkat pertama tetap dimiliki sang kampiun Eropa dan jawara dunia, Spanyol.

Ironisnya, Brasil untuk kali pertama terlempar dari sepuluh besar. Kini, tuan rumah Piala Dunia 2014 itu harus puas berada di papan kesebelas.

Peringkat FIFA diperbarui setiap bulan dengan mengakumulasikan hasil pertandingan, tingkat pentingnya laga, dan kekuatan lawannya.


Via: Inggris Naik Dua Tingkat

Tuesday, July 3, 2012

Stuart Pearce Bergeming


LONDON, KOMPAS.com - Pelatih tim sepak bola Inggris Raya di Olimpiade 2012, Stuart Pearce, bergeming dengan keputusannya tak mengikutsertakan pemain flamboyan David Beckham. Pearce menegaskan, keputusannya tersebut semata-mata karena alasan sepak bola.

Ketiadaan Beckham, tutur mantan pelatih Manchester City itu, dinilai tak berpengaruh pada penjualan tiket Olimpiade 2012.

Walau tak menyertakan Beckham dalam tim Inggris Raya, bukan berarti Pearce meniadakan pemain senior berusia lanjut di tim. Pearce memasukkan nama Ryan Giggs (Manchester United), Craig Bellamy (Liverpool), dan Micah Richards (Manchester City) dalam skuad Inggris Raya di Olimpiade London 2012 pada Juli-Agustus ini.

Kepada wartawan di London, Selasa (3/7), Pearce mengatakan, ia sangat menghormati suami Victoria Beckham itu yang berperan besar dalam proses terpilihnya London sebagai kota penyelenggara olimpiade.

Namun, saya memiliki tugas dan tanggung jawab terhadap masyarakat luas untuk memberikan hasil terbaik. Hal itu tecermin dari setiap individu yang terpilih dalam tim, katanya. Dia juga menegaskan, tidak ada alasan lain di luar alasan sepak bola dalam pemilihan ke-18 pemain tim Inggris Raya itu.

Beckham, mantan gelandang MU dan Real Madrid, pekan lalu mengumumkan kepada media bahwa dirinya tak termasuk dalam 18 nama yang dipilih Pearce untuk berlaga di kandang sendiri, London, saat kota itu menjadi tuan rumah olimpiade. Beckham, yang pernah memegang ban kapten tim Inggris, berharap agar dirinya ikut serta bermain sebelum memutuskan mengakhiri keterlibatannya di tim Inggris.

Pearce menyatakan, ia yang memberitahukan kepada Beckham bahwa pesepak bola yang saat ini bermain di Major League Soccer (MLS) Amerika Serikat dan memperkuat LA Galaxy itu tak masuk tim Inggris Raya.

Namun, Pearce mengatakan, tidak hanya Beckham yang tak diikutsertakan. Ia juga memutuskan tidak mengikutsertakan pemain yang berasal dari Irlandia Utara dan Skotlandia.

Para pemain yang masuk dalam daftar adalah tim terkuat yang mungkin kami miliki. Keputusan ini tidak dibuat sepihak, tetapi dengan keterlibatan pihak lain, katanya. Dia menyebut nama David Bernstein, petinggi Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA).

Meski tak memperkuat tim Inggris Raya sebagai pemain, British Olympic Association (BOA) sedang memikirkan untuk menempatkan Beckham pada posisi staf atau manajerial.

Kami akan sangat tersanjung dan bangga apabila Beckham terlibat dalam tim ini meski bukan sebagai pemain. Akan sangat fantastis, kata Andy Hunt, Chef de Mission (CdM) kontingen Inggris Raya. Hunt mengaku telah berkomunikasi dengan perwakilan Beckham dan sedang menunggu hasil positif dari pembicaraan itu.

Tiket tak terpengaruh


Ketiadaan sosok Beckham dalam tim sepak bola Inggris Raya dinilai tidak banyak berpengaruh terhadap penjualan tiket olimpiade secara keseluruhan.

Terbukti, masih ada jutaan tiket olimpiade yang belum terjual hingga saat ini. Direktur Eksekutif LOCOG 2012, Paul Deighton, mengatakan, laku atau tidaknya tiket laga sepak bola tim Inggris Raya tak bergantung pada sosok Beckham.

Dia adalah aset yang sangat berharga bagi Inggris. Bila tiket pertandingan tim Inggris Raya tak terjual, mungkin David akan menolong kami dengan jumlah penjualan yang fantastis. Namun, tanpa David, penjualan tiket sudah mendekati angka yang kami inginkan, katanya kepada kantor berita Reuters, tanpa memerinci lebih jauh jumlah tiket yang terjual.

Deighton menambahkan, tak ada hubungan langsung antara penjualan tiket dan Beckham.

(AFP/Reuters/BBC/MHD)


Via: Stuart Pearce Bergeming

Pedrosa Bidik Hat-trick Juara di Sachsenring


Sachsenring - Dani Pedrosa selalu kalah bersaing dengan Casey Stoner dan Jorge Lorenzo di sepanjang musim 2012. Di MotoGP Jerman akhir pekan ini, dia berharap bisa menang untuk menggenapi hat-trick podium teratas di Sachsenring.

Penampilan Pedrosa di musim 2012 ini sesungguhnya sangat stabil dan memuaskan tim Honda. Meski belum pernah memenangi balapan, dia berhasil enam kali naik podium dari tujuh balapan yang sudah digelar.

Jika ada peluang buat Pedrosa mengalahkan Stoner dan Lorenzo, maka kans tersebut terbuka sangat lebar di MotoGP Jerman. Di sana, pembalap asal Spanyol itu jadi juara di dua musim terakhir.

"Sachsenring menjadi lintasan di mana kami meraih sukses di masa lalu. Kami punya hasil yang sangat baik di sini dan ini adalah sirkuit di mana saya selalu menikmati balapannya," sahut Pedrosa seperti diberitakan Crash.

Dengan Lorenzo akhir pekan lalu gagal dapat poin, selisih Pedrosa dengan dua pembalap di posisi teratas kini hanya berjarak 19 poin. Itu artinya dia bisa saja menggeser kedua seterunya itu andai dapat posisi teratas.

"Setiap balapan punya nilai penting dan kami harus bekerja keras sambil menunggu waktu kami tiba. Kami menjalani akhir pekan yang bagus di Assen dan kami harus mengulanginya di Jerman; semoga kami bisa meraih kemenangan pertama di 2012, hal mana sangat kami inginkan saat ini," lugas Pedrosa.



Via: Pedrosa Bidik Hat-trick Juara di Sachsenring